5 Cara Cek Saldo Asuransi Tugu Mandiri Terbaru 2024


Menyiapkan asuransi untuk hari tua adalah salah satu langkah ketika ingin menginvestasikan uang yang dimiliki ketika masih muda. Tugu Mandiri adalah salah salah satu perusahaan asuransi untuk dana pensiun. Ingin memiliki asuransi ini tapi tidak tahu cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri?

Jangan bingung dengan menggunakan asuransi Tugu Mandiri, maka kehidupan Anda di masa tua akan lebih terproteksi. Asuransi Tugu Mandiri sudah ada sejak lama dan membantu banyak nasabah untuk menyiapkan dana pensiunnya kelak. Jadi, jangan ragu untuk gunakan asuransi satu ini.

Mengenal Asuransi Tugu Mandiri

Asuransi Tugu Mandiri merupakan satu dari sekian perusahaan asuransi terkenal yang ada di Indonesia dan sudah berdiri lama sekali. Ya, perusahaan asuransi Tugu Mandiri telah ada semenjak tahun 1985 dan sudah puluhan tahun membantu para nasabahnya mengelola investasi dengan bijak.

Perusahaan asuransi satu ini dikelola oleh Dana Pensiun miliki Pertamina, PT Tugu Pratama Interindo, PT Timah, dan Kemenkeu Indonesia.

Bisa dibilang kehadiran asuransi Tugu Mandiri adalah pelopor adanya asuransi-asuransi lainnya dalam membuat program asuransi dana pesangon. Beberapa program yang dimiliki oleh asuransi Tugu Mandiri adalah:

1. Asuransi Jiwa

Jenis asuransi dari Tugu Mandiri satu ini didedikasikan untuk memberikan santunan ketika meninggal dunia, memberikan proteksi ketika sedang rawat inap, dan jika ada prosedur pembedahan selama setahun.

2. Asuransi Pendidikan

Sesuai dengan namanya, maka asuransi jenis ini memberikan jaminan dana pendidikan untuk anak sampai SMA dan bebas dari premi ketika orang tuanya meninggal, cacat total, atau mengidap penyakit yang kronis.

3. Asuransi Unit Link

Jenis asuransi satu ini ditujukan untuk santunan ketika meninggal dunia dan dana investasi yang bebas premi.

Baca Juga:  6 Cara Cek Saldo Asuransi Astra Life! Praktis

4. Asuransi Dwiguna

Sesuai namanya, maka ada dua kegunaan dari asuransi dwiguna yakni memberi santunan ketika meninggal dunia dan dana tabungan di masa tua.

5. Asuransi Kecelakaan Diri

Selain memberikan dana santunan saat meninggal dunia, asuransi ini juga memberikan dana untuk perawatan.

6. Asuransi Kesehatan

Khusus untuk jenis asuransi ini, maka ditujukan untuk menanggung segala macam biaya perawatan di rumah sakit karena penyakit yang dialami.

7. Asuransi Karyawan

Asuransi yang ditujukan untuk karyawan ini memberikan santunan ketika meninggal dan terjadi penyakit kronis.

8. DPLK

Terakhir, ada proteksi jiwa yang diberikan dalam bentuk santunan saat pemegang polis meninggal dunia, memberikan proteksi kesehatan ketika ke depannya sakit, dan juga ada dana di masa pensiun.

Cara Cek Saldo Asuransi Tugu Mandiri

Cek Saldo Asuransi Tugu Mandiri

Untuk mengetahui saldo dari Asuransi Tugu Mandiri, Anda bisa melihatnya menggunakan beberapa cara. Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan:

1. Melalui Aplikasi SiPERDANA

Cara pertama yang bisa dilakukan untuk mengecek saldo asuransi Tugu Mandiri adalah dengan memanfaatkan aplikasi bernama SiPERDANA. Melalui aplikasi ini, maka Anda bisa mendapatkan informasi berkaitan dengan polis asuransi Anda, apapun produknya.

Untuk menggunakan aplikasi SiPERDANA ini, ikuti panduannya:

  • Unduhlah segera aplikasi bernama SiPERDANA ini di toko aplikasi smartphone Anda.
  • Setelah terunduh, maka biarkan aplikasi sepenuhnya terinstal di smartphone.
  • Jika sudah terinstal, maka Anda bisa buka aplikasi dan klik tulisan Daftar untuk membuat akun baru.
  • Masukkan ID polis Anda, tanggal lahir, nama, email, username, nomor telepon dan password.
  • Aplikasi akan secara otomatis mengirimkan kode yang berisikan OTP untuk verifikasi.
  • Setelah Anda berhasil memasukkan OTP, maka Anda berhasil membuat akun.
  • Langkah selanjutnya yang bisa dilakukan adalah masukkan lagi username dan password yang telah Anda buat.
  • Jika sudah login, maka Anda bisa pilih menu bertuliskan Cek Saldo.
  • Aplikasi akan menampilkan detail informasi mengenai saldo asuransi Anda di Tugu Mandiri.

2. Melalui Call Center Halo Tugu Mandiri

Cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri selanjutnya adalah dengan menghubungi call center dari Tugu Mandiri. Perlu diketahui, layanan Halo Tugu Mandiri ini 24 jam. Jadi kapanpun Anda ingin menghubungi, maka agen call center dari asuransi Tugu Mandiri pasti akan menanggapinya.

Baca Juga:  3 Cara Cek Saldo Asuransi Equity Terbaru 2024

Berikut adalah cara menghubungi Call Center Halo Tugu Mandiri:

  • Bukalah menu dengan ikon bergambar Telepon di ponsel maupun smartphone Anda.
  • Selanjutnya, Anda bisa tekan nomor (021) 27886700. Khusus untuk Anda yang berada di area Jabodetabek, maka Anda tidak perlu menggunakan kode. Namun, untuk Anda di luar wilayah yang disebutkan tadi, maka gunakanlah kode 021 tersebut.
  • Setelah itu, tekan opsi Panggil dan tunggu sampai terhubung ke agen Call Center Hallo Tugu Mandiri.
  • Jika sudah terhubung, cobalah untuk menyampaikan keperluan Anda terkait mencari informasi tentang saldo asuransi yang ada di polis.
  • Agen call center Tugu Mandiri akan meminta Anda menyebutkan nomor ID polis asuransi Anda untuk memudahkan pengecekan.
  • Sebutkan detail nomor polis Anda dan biarkan agen call center mengecek informasi terkait polis Anda.
  • Jika sudah selesai dicek, maka agen call center akan menyampaikan saldo asuransi yang Anda miliki.
  • Apabila tidak ada yang hendak ditanyakan lagi, maka Anda bisa menutup panggilan agar tidak memakan banyak pulsa.

3. Melalui WhatsApp

Jika Anda tidak mau kehilangan pulsa untuk menghubungi agen call center dari asuransi Tugu Mandiri, maka Anda bisa menggunakan cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri yang selanjutnya. Cara selanjutnya yakni via WhatsApp, caranya:

  • Tekanlah menu Kontak di smartphone Anda.
  • Setelah itu tekan nomor 08041168168 dan simpanlah ke buku kontak smartphone Anda.
  • Selanjutnya, buka aplikasi WhatsApp dan update kontak yang Anda dimiliki.
  • Jika nama kontak customer care Tugu Mandiri sudah muncul, maka segera kirimkan pesan terkait dengan tujuan Anda yang ingin mengetahui informasi saldo asuransi.
  • Sertakan pula ID polis asuransi Anda agar pengecekan menjadi lebih mudah.
  • Tunggu sampai Anda mendapat balasan pesan dari nomor Tugu Mandiri.

4. Melalui Email

Cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri berikutnya yang bisa dicoba adalah dengan menggunakan email. Berikut panduannya:

  • Masuklah ke akun email
  • Setelah itu tekan menu Tulis
  • Sampaikan di badan email bahwa Anda ingin mengetahui informasi saldo asuransi dan tuliskan detail nomor polis Anda.
  • Di alamat penerima, tuliskan [email protected].
  • Terakhir kirimkan saja pesan tersebut dan tunggu email balasan.
Baca Juga:  6 Cara Cek Saldo Asuransi Bumiputera Terbaru 2024

5. Melalui Situs

Cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri yang terakhir adalah melalui situs. Caranya mudah sekali, yakni:

  • Bukalah situs com/hubungi-kami.
  • Scroll ke bawah dan isilah kolom yang ditampilkan di halaman seperti nama, email, nomor telepon, kota domisili, nomor polis, dan nomor peserta.
  • Pada kolom selanjutnya, Anda bisa pilih informasi mana yang Anda ingin ketahui. Karena yang Anda ingin cari tahu adalah informasi saldo, maka pilih saja opsi yang Lain-lain.
  • Setelah itu, Anda bisa tuliskan pesan yang berisikan bahwa Anda ingin cek saldo Anda di Tugu Mandiri.
  • Kemudian, pilihlah waktu untuk Anda bisa dihubungi oleh pihak customer care Tugu Mandiri.
  • Lampirkan file seperti kartu polis
  • Jika semuanya sudah terisi, maka klik tulisan Kirim.
  • Tunggu sampai Anda dihubungi oleh pihak Tugu Mandiri atau bisa juga cek email.

Dari semua cara cek saldo asuransi Tugu Mandiri, Anda bisa pilih sendiri mana yang sekiranya paling mudah untuk dilakukan. Apakah Anda ingin via WhatsApp, email, atau situsnya langsung semua bisa dilakukan dengan mudah.

Baca Juga: