Beben.id – Permasalahan pada kesehatan tubuh bisa terjadi di bagian mana saja termasuk pada kuku, atau disebut juga dengan cantengan. Penanganan untuk mengatasi tersebut yaitu bisa melalui tindakan operasi. Jadi informasi mengenai biaya operasi cantengan untuk mencabut kuku penting diketahui.
Tindakan operasi perlu dilakukan agar tidak menimbulkan permasalahan kesehatan lainnya, karena salah satu penyebab dari cantengan ini yaitu bisa terjadi oleh adanya infeksi jamur atau bakteri. Sehingga apabila tidak dilakukan penanganan segera bisa memperparah kondisinya.
Maka dari itu, jangan menganggap remeh penyakit ini karena dampak yang ditimbulkan begitu banyak. Walaupun demikian, tindakan operasi yang dilakukan tergolong ke dalam operasi kecil bahkan bisa dilakukan di puskesmas terdekat, jadi tidak perlu datang ke rumah sakit yang besar.
Apa itu Cantengan?
Sebelum membahas lebih dalam mengenai biaya operasi cantengan, alangkah lebih baiknya untuk mengetahui apa yang dimaksud dengan cantengan, serta mengapa membutuhkan tindakan operasi untuk mencabut kuku.
Jadi cantengan merupakan kondisi dimana terjadi pertumbuhan kuku pada salah satu sisinya atau ujung dari kuku ke dalam daging, sehingga di area tersebut akan timbul rasa sakit yang mengganggu.
Umumnya kondisi dari cantengan ini bisa ditandai dengan timbulnya rasa nyeri, serta di area pada sekitar kuku yang mengalami cantengan akan terlihat berwarna kemerahan dan mengalami bengkak.
Kondisi cantengan bisa paling sering terjadi pada bagian ibu jari kaki, tapi tidak menutup kemungkinan kondisi ini terjadi pada bagian jari kaki lainnya. Adapun beberapa gejala lengkap yang mengindikasikan bahwa kuku mengalami cantengan yaitu sebagai berikut:
- Timbul rasa sakit, nyeri dan perih pada area kuku yang mengalami pertumbuhan abnormal atau cantengan.
- Mencuatnya kulit dan juga daging pada jari bagian atas sehingga bisa mengalami pendarahan saat mendapatkan tekanan.
- Apabila sudah parah bahkan bisa mengeluarkan cairan berupa nanah dari dalam jarinya yang berwarna kuning atau putih.
- Timbul peradangan atau bengkak yang berwarna kemerahan pada bagian ujung jari dan lama-kelamaan bisa berubah menjadi berwarna kehitaman.
Penyebab Cantengan
Cantengan (ingrown nail) atau onychocryptosis yaitu sebuah kondisi yang terjadi akibat pertumbuhan kuku yang abnormal atau masuk ke dasar atau berada pada jalur pertumbuhan yang tidak seharusnya, sehingga penderita akan merasa tidak nyaman saat bergerak dan menjalankan aktivitas.
Cantengan bukan tidak mungkin berisiko pada setiap orang. Namun cantengan ini bisa muncul karena disebabkan oleh beberapa faktor. Faktor-faktor dari cantengan sendiri diantaranya yaitu sebagai berikut:
- Faktor dari bentuk kuku yang melengkung ke bagian dalam, sehingga bisa meningkatkan potensi pertumbuhan kuku ke arah dalam dalam dan bisa menusuk daging yang terdapat di sekitar kuku.
- Mengalami cedera kuku atau trauma, contohnya yaitu tekanan yang berulang, benturan, tersandung atau tertimpa benda berat.
- Menggunakan sepatu yang memiliki ukuran terlalu kecil atau sempit secara berulang dalam rentang waktu yang lama.
- Melakukan aktivitas yang bisa berisiko menimbulkan cantengan.
- Pemotongan kuku yang terlalu dalam sehingga menembus pada bagian pinggir kuku.
- Memiliki kebiasaan yang kurang bersih seperti menggunakan alas kaki yang masih basah serta kaki tidak dibersihkan dengan cara yang benar.
- Terkena infeksi jamur.
Selain ada faktor penyebab, cantingan juga memiliki faktor resiko yang bisa meningkat pada kondisi seperti, riwayat cantengan dari keluarga, usia senja, kebiasaan dalam memotong kuku yang kurang tepat, profesi yang membuat kuku mengalami tekanan berulang-ulang (contohnya ballerina).
Selain itu, bagi penderita obesitas dan juga hyperhidrosis juga memiliki resiko tinggi terkena cantengan.
Mengenal Operasi Cantengan
Cara untuk menangani cantengan ini yaitu bisa dengan dilakukan tindakan operasi. Maka dari itu, bagi yang sedang mengalaminya, perlu menyiapkan biaya operasi cantengan agar bisa segera dilakukan penanganan. Sehingga rasa kurang nyaman di area kuku tersebut tidak akan kembali lagi.
Operasi cantengan adalah rangkaian yang berupa tindakan medis agar bisa menghilangkan gangguan serta dampak dari cantengan terhadap penderitanya.
Tindakan ini juga berupa operasi kecil yang bisa dilakukan pada setiap fasilitas kesehatan, contohnya yaitu puskesmas. Jadi tidak harus datang ke rumah sakit besar yang menyediakan berbagai macam fasilitas yang lengkap.
Estimasi untuk Biaya Operasi Cantengan
Adapun besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk melakukan tindakan operasi cantengan ini sangat bervariasi, jadi tergantung pada lokasi yang dipilih. Bagi yang tidak memiliki banyak dana, bisa mengunjungi Puskesmas terdekat, karena harganya jauh lebih terjangkau.
Biaya untuk cabut kuku yang disebabkan oleh cantengan ini untuk pasien umum hanya dikenakan biaya administrasi yaitu sekitar Rp10.000 – Rp15.000 saja.
Namun setelah itu pasien akan diminta untuk melakukan pembayaran lainnya untuk biaya obat antibiotic sebesar Rp35.000. Obat tersebut digunakan sebagai penahan untuk rasa sakit dimana harus dikonsumsi selama 2 hingga 3 hari pasca melakukan operasi cantengan atau cabut kuku.
Setelah melihat rincian dari biaya operasi cantengan maka total biaya yang harus dikeluarkan yaitu berkisar Rp50.000 saja. Harga tersebut tentu lebih murah apabila dibandingkan dengan melakukan tindakan operasi di rumah sakit.
Karena pada beberapa rumah sakit terkadang biaya yang harus dikeluarkan untuk menangani kondisi cantengan bisa hingga berjuta-juta. Namun tentunya hal tersebut bergantung pada kebijakan dari masing-masing rumah sakit, serta tingkat keparahan cantengan yang dialami.
Bagi yang sudah menjadi peserta dari BPJS Kesehatan, biaya untuk operasi cantengan di puskesmas ini juga bisa ditanggung, jadi bisa didapatkan secara gratis tanpa harus mengeluarkan biaya. Tapi dengan catatan harus memenuhi segala persyaratan dan ketentuan yang ada.
Tips Perawatan Pasca Operasi Cantengan
Selain pembahasan mengenai biaya operasi cantengan, hal atau informasi penting yang harus diperhatikan yaitu tentang beberapa tips perawatan yang perlu diterapkan setelah melakukan operasi cantengan. terutama pada bagian yang menjadi bekas operasi
Tujuannya yaitu agar proses pemulihan bisa berlangsung lebih cepat sehingga bisa segera kembali melakukan aktivitas seperti biasanya. Selain itu, juga bisa menghindari terjadinya kondisi yang bisa memperparah luka atau bekas pada bagian operasi.
Adapun untuk beberapa tips perawatan yang bisa dilakukan diantaranya yaitu sebagai berikut:
- Menghindari terlebih dahulu berbagai aktivitas yang memungkinkan bagian kuku yang dioperasi terkena air.
- Melakukan perawatan di atas secara berkala sampai luka menjadi kering.
- Mengganti perban yang digunakan setiap pagi dan juga sore hari.
- Mengoleskan salep antibiotik pada bagian yang menjadi bekas operasi.
- Membersihkan luka pada bagian bekas operasi dengan menggunakan kasa yang steril.
Penanganan bagi penderita cantengan yaitu harus dilakukan dengan melakukan tindakan operasi. Namun tenang saja, biaya operasi cantengan lebih terjangkau, karena merupakan jenis operasi kecil. Bahkan operasi ini juga bisa dilakukan di berbagai fasilitas kesehatan, seperti Puskesmas.
Jadi, bagi penderita cantengan bisa segera datang saja ke fasilitas kesehatan terdekat untuk dilakukan penanganan. Sehingga rasa tidak nyaman yang timbul bisa segera menghilang, serta bisa kembali melakukan berbagai aktivitas tanpa ada gangguan.
Baca Juga: