8 Jenis Kartu Kredit Danamon (Limit, Bunga, Syarat)


Beben.id – Kartu kredit sudah menjadi salah satu “kartu sakti” untuk banyak orang, terutama dalam melakukan berbagai transaksi dan pembayarannya bisa dilakukan di akhir bulan. Oleh karena itu, Bank Danamon juga menyediakan berbagai jenis kartu kredit Danamon yang mumpuni untuk memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat.

Download Aplikasi Mobile Banking Danamon Disini

Kalau dulu jenis kartu kredit sangat terbatas, ditambah pula teknologi penunjangnya juga masih minim. Tapi sekarang berbagai varian kartu disediakan oleh Bank Danamon, Anda bisa menentukan sendiri mau mengajukan permohonan penerbitan kartu jenis apa.

8 Jenis Kartu Kredit Danamon Beserta Limit, Bunga dan Syarat

Setiap jenis kartu kredit yang ditawarkan oleh Bank Danamon, punya karakteristik dan nilai plusnya masing-masing. Mulai dari berbagai promosi bisa didapat, diskon, hingga berbagai asuransi gratis bagi pemegang kartu tersebut. Agar Anda tidak penasaran, cek informasinya disini.

1. Danamon World Elite

Jenis kartu yang pertama ini diperuntukkan bagi nasabah premium dari Bank Danamon. Banyak keuntungan yang diberikan untuk pemegang kartu ini, diantaranya:

  • 12 D-Point untuk transaksi kelipatan Rp2.500 selama berada di luar negeri, 8 D-Point untuk transaksi kelipatan Rp2.500 di Indonesia
  • Mendapatkan akses di 1000 lebih lounge bandara di seluruh dunia
  • Customer service 24 jam
  • Asuransi kecelakaan maksimal Rp13.500.000.000
  • Asuransi pembelian berbagai jenis barang maksimal Rp285.000.000
  • Complimentary Green Fee di sejumlah lapangan golf

2. Danamon World Business

Kartu kredit ini ditujukan bagi nasabah bisnis Bank Danamon, dengan persyaratan lebih spesifik bagi para pebisnis. Namun dari segi keunggulan, sangat beragam dan pastinya akan membuat nasabah menjadi lebih puas menggunakannya.

  • Tidak dikenakan iuran tahunan jika memegang kartu Privilege dan Fleximax
  • Limit transaksi dari Rp100.000.000, dengan syarat utama yaitu NPWP
  • Bisa melakukan tarik tunai maksimal 60 persen dari total limit yang diberikan
Baca Juga:  PIN ATM Sudah Benar Tapi Salah 100% Berhasil 2024

3. Danamon Classic

Merupakan jenis kartu kredit Danamon yang ditujukan untuk berbagai kalangan, tentunya setelah memenuhi beberapa persyaratan utama. Mulai dari usia minimal 21 tahun, bagi yang memegang kartu utama dan minimal 17 tahun untuk kartu tambahan. Penghasilan minimal yang harus dimiliki adalah Rp.3.000.000/bulan.

Iuran tahunan yang dibebankan kepada pemegang kartu adalah Rp.250.000, untuk kartu utama dan Rp.75.000 untuk kartu tambahan.

Beberapa keunggulan dari kartu Danamon Classic ini adalah:

  • Bisa tarik tunai maksimal 20% dari total limit yang tersedia
  • Cashback maksimal Rp.1.000.000 ketika transaksi selama durasi program onboarding cashback.
  • Memiliki fitur travelink program yang dapat dimanfaatkan ketika Anda melakukan perjalanan ke berbagai daerah di dalam maupun luar negeri.

4. Danamon Mastercard Platinum

Dengan sistem pembayaran sesuai dengan aturan Mastercard, Anda yang sudah berusia minimal 21 tahun dapat menggunakan jenis kartu kredit Danamon yang satu ini. Untuk minimal pendapatan yaitu Rp.10.000.000/bulan.

Iuran yang harus dibayar setiap tahun bagi pemegang kartu utama adalah Rp.600.000, sedangkan jika Anda memiliki kartu tambahan yang digunakan oleh orang terdekat mak iurannya adalah Rp.250.000/tahun untuk setiap penambahan satu kartu.

Berbicara soal keunggulan yang dimiliki kartu Danamon Mastercard Platinum ini, ada beberapa point yakni:

  • Mendapatkan satu D-Point untuk setiap transaksi Rp.2.500 dan kelipatannya.
  • Penukaran poin bisa berupa hadiah tertentu yang disediakan pohak bank, voucher belanja, dan masih banyak lagi
  • Mendapatkan cashback100.000/bulan, jika Anda melakukan pembayaran tagihan menggunakan kartu ini

5. Danamon Visa Platinum

Khusus untuk kartu kredit Visa Platinum, sistem pembayarannya sesuai dengan aturan yang berlaku pada kartu jenis Visa. Syarat utamanya adalah, memiliki pendapatan bulanan minimal Rp10.000.000 dan tentunya sudah berusia 21 tahun ke atas.

Baca Juga:  5 Cara Menerima Transfer Uang dari Luar Negeri 2024

Limit yang disediakan mulai dari Rp.15.000.000 sampai Rp29.000.000, dengan biaya iuran tahunan kartu utama mencapai Rp.600.000.

Keunggulannya juga cukup banyak, diantaranya yaitu:

  • Cashback 10% dari transaksi setiap hari Sabtu dan hari Minggu
  • Setiap melakukan transaksi Rp.2.500 dan kelipatannya, Anda akan mendapatkan satu D-Poin.
  • Poin yang terkumpul dapat ditukarkan dengan berbagai pilihan, mau diskon, voucher di berbagai merchant
  • Mendapatkan fasilitas ruang tunggu eksklusif pada bandar udara tertentu, yang sudah bekerjasama dengan Bank Danamon

6. Danamon Gold

Dengan minimal penghasilan Rp.5.000.000 per bulan dan sudah berusia minimal 21 tahun, Anda sudah dapat mengajukan permohonan kartu kredit ini. Limit yang disediakan mulai dari Rp. 5.000.000 sampai Rp14.000.000.

Anda harus membayar iuran tahunan Rp.400.000 untuk pemegang kartu utama dan Rp.150.000, sedangkan biaya jika kartu rusak atau hilang adalah Rp.50.000. Lantas apa keunggulannya jika digunakan bertransaksi?

  • Tarik tunai dapat dilakukan menggunakan ATM Bank Danamon
  • Cashback maksimal Rp1.000.000
  • Cashback bill payment, maksimal Rp.75.000/ bukan kalau Anda membayar tagihan langsung pakai kartu Danamon Gold ini

7. Danamon World

Persyaratan utama mendapatkan kartu kredit ini adalah sudah berusia minimal 21 tahun, dengan pendapatan bulanan minimal Rp.10.000.000. Limit kartu yang disediakan minimal Rp3.000.000/bulan

Untuk iuran tahunannya, pemegang kartu utama wajib membayar Rp.1.200.000/tahun dan kartu tambahan Rp500.000/tahun. Kartu kredit ini, juga memiliki beberapa nilai plus yang disukai nasabah seperti:

  • Jika menggunakan family pack untuk kartu utama dan tambahan, maka iuran tahunannya menjadi Rp1.500.000
  • Reward point lebih tinggi dibanding jenis kartu kredit Danamon yang lain, dan proses penukaran mileage dari produk ini juga relatif cepat serta tidak ribet.
  • Tersedia berbagai diskon harga di berbagai toko retail, restoran di sejumlah bandara yang bekerjasama dengan Bank Danamon, termasuk spa.
  • Memiliki akses ke ruang tunggu di 500 bandara berbagai negara
Baca Juga:  3 Cara Mengatasi Lupa PIN Kartu Kredit BNI Terbaru

8. Danamon Infinite

Jenis kartu terakhir adalah Danamon Infinite, dengan syarat umum sama dengan jenis kartu lainnya. Sedangkan untuk pendapatan bulanan calon nasabah adalah Rp10.000.000, jadi kalau Anda sudah memenuhi syarat umum bisa langsung mengajukan permohonan.

Saat ini, iuran tahunan yang harus dibayar pemegang kartu utama adalah Rp.000.000. Sedangkan untuk kartu tambahan Rp250.000 per tahun. Selanjutnya untuk keunggulan, Danamon Infinite juga tidak kalah dengan jenis kartu kredit Bank Danamon lainnya.

  • Jika Anda memilih sistem family pack dengan satu kartu kredit utama dan maksimal empat kartu tambahan, iuran tahunannya hanya Rp.750.000 saja
  • Mendapatkan fasilitas exclusive lounge di berbagai Bandara di Indonesia diantaranya, Bandara I Gusti Ngurah Rai (Bali), Soekarno Hatta (Banten), International Lombok, Kualanamu (Medan), Sepinggan (Balikpapan)
  • Mendapatkan cashback maksimal Rp1.000.000 pada program onboarding cashback, jika melakukan transaksi selama program berlangsung

Informasi di atas merupakan salah satu referensi penting tentang jenis kartu kredit Danamon, sebelum Anda mengajukan permohonan kepada pihak bank swasta tersebut. Supaya mendapatkan kartu yang tepat dan keunggulan yang bermanfaat.

Baca Juga: